Pemkab Lombok Tengah membukukan rekor MURI Festival "Jelo Nyesek"
Pembangunan di Lombok Tengah ini dilakukan menjadi tiga bagian, yakni di utara, tengah dan selatan. Untuk di tengah, ada pertanian dan kegiatan industri, termasuk budaya menenun yang ada di Desa Sukarara.
"Masyarakat Lombok Tengah harus mempertahankan budaya tenun kain Nyesek ini," katanya.
Bupati menyampaikan apresiasi kepada pemerintah provinsi dan pemerintah desa serta masyarakat yang telah mendukung Festival Begawe Jelo Nyesek 2023.
Pemerintah provinsi maupun pemerintah daerah serta pemerintah desa terus bersinergi dan berkolaborasi untuk melestarikan budaya tenun yang ada di NTB. "Sinergi semua pihak harus terus ditingkatkan untuk mendukung industri tenun ini," katanya.