Ankara (ANTARA) - Kementerian Kesehatan Palestina di Gaza pada Rabu (11/10) memperingatkan telah terjadi gangguan layanan kesehatan di seluruh Jalur Gaza lantaran rumah sakit di kehabisan tempat tidur untuk menampung korban luka akibat bombardir Israel.
"Rumah sakit kehabisan tempat tidur. Korban luka dan pasien terbaring di lantai akibat serangan Israel yang semakin brutal," kata kementerian lewat pernyataan.
Menurutnya, Israel masih memutus jaringan listrik, air dan bahan bakar "yang menimbulkan bahaya terhadap nyawa korban luka dan pasien dan berpotensi menyebabkan bencana kesehatan dan lingkungan yang parah".
"Kami menganggap pendudukan Israel bertanggung jawab penuh atas nyawa para korban luka dan pasien, sebab pendudukan telah menguras sistem kesehatan dan melemahkan kapasitasnya," katanya.
Kemenkes memperingatkan bahwa situasi kesehatan di Gaza "tidak bisa didiamkan begitu saja" dan "harus ada aksi darurat untuk menjamin koridor untuk pasokan medis aman".
Pengumuman otoritas kesehatan Gaza itu muncul di tengah gempuran Israel di Gaza semakin brutal, yang menyebabkan ribuan orang membutuhkan layanan kesehatan dan medis.
Pada Senin (8/10) Menteri Pertahanan Israel Yoav Gallant menginstruksikan "pengepungan total" di Jalur Gaza di tengah pertempuran dengan kelompok Hamas Palestina.
Hamas meluncurkan Operasi Badai Al-Aqsa pada Sabtu pagi dengan menembakkan serentetan roket dan menyusup ke Israel melalui jalur darat, laut dan udara.
Menurut Hamas, serangan mendadak itu sebagai balasan atas penyerbuan terhadap Masjid Al Aqsa di wilayah pendudukan Yerusalem Timur dan meningkatnya kekerasan oleh pemukim Israel terhadap warga Palestina.
Israel kemudian membalasnya dengan meluncurkan Operasi Pedang Besi terhadap Hamas.
Hampir 1.200 warga Palestina dan 1.300 warga Israel tewas sejak awal konflik Palestina-Israel.
Sumber: Anadolu
Berita Terkait
Sebanyak 25 nakes TNI kembali diberangkatkan ke Mesir
Selasa, 17 Desember 2024 5:05
Komisioner Uni Eropa serukan akses bantuan untuk Gaza
Rabu, 4 Desember 2024 5:08
UNRWA setop kirim bantuan lewat Kerem Shalom
Senin, 2 Desember 2024 6:09
China sambut gencatan senjata Israel-Lebanon
Kamis, 28 November 2024 5:44
Veto Amerika di Dewan Keamanan PBB tunjukkan standar ganda
Sabtu, 23 November 2024 5:53
Presiden Indonesia dan PM Inggris setujui gencatan senjata di Gaza
Jumat, 22 November 2024 6:25
Sejumlah anggota DK PBB kecam veto ke-4 AS atas resolusi gencatan senjata di Gaza
Kamis, 21 November 2024 10:25
Italia mengirimkan 15 ton bantuan kemanusiaan ke Gaza
Senin, 18 November 2024 5:16