Empat Pasangan Daftar di KPU Lombok Timur

id Pilkada Lombok Timur

Empat Pasangan Daftar di KPU Lombok Timur

"Hingga pukul 22.00 WITA di hari terakhir pendaftaran, sudah empat bakal pasangan calon yang mendaftar"
Mataram (Antaranews NTB) - Sebanyak empat bakal pasangan calon telah mendaftarkan di Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Lombok Timur, Nusa Tenggara Barat untuk mengikuti pemilihan kepala daerah (pilkada) pada 27 Juni 2018.

"Hingga pukul 22.00 WITA di hari terakhir pendaftaran, sudah empat bakal pasangan calon yang mendaftar," kata Ketua Divisi Hukum dan Pengawasan Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Lombok Timur Taharudin, ketika dihubungi dari Mataram, Rabu malam.

Ia menyebutkan bakal pasangan calon yang pertama kali mendaftarkan diri, yakni Sukiman Azmi dan Rumaksi. Mereka mendaftar pada 8 Januari 2018, atau hari pertama masa pendaftaran peserta pilkada.

Pasangan dengan sebutan paket "Sukma" itu didukung oleh tujuh partai, yakni Golkar, PPP, PDIP, Nasdem, Hanura, PBB, dan PKPI.

Untuk bakal pasangan calon yang mendaftar pada Minggu (10/1), atau hari terakhir masa pendaftaran adalah Syamsul Lutfi-Nazamuddin Moestafa. Pasangan yang datang mendaftar pada pukul 10.30 WITA itu didukung oleh Partai Demokrat dan PKB.

Selanjutnya, bakal pasangan calon Ali Masadi-Putrawan Habibi, mendaftarkan diri pada pukul 14.00 WITA. Pasangan yang menyebut dirinya paket "Ali-Habibi" itu maju di Pilkada Lombok Timur melalui jalur perseorangan.

Sebanyak 62.416 lembar foto copy kartu tanda penduduk sebagai salah satu dokumen persyaratan sudah diserahkan, namun masih kurang sebanyak 6.000 lembar. Oleh sebab itu, KPU Lombok Timur meminta segera dilengkapi sebelum penetapan pasangan calon pada 12 Februari 2018.

Bakal pasangan calon yang terakhir mendaftarkan diri adalah H Khairul Warisin-Mahsun Ridwaini. Pasangan yang didukung oleh Partai Gerindra, PKS, dan PAN, itu datang ke KPU Lombok Timur pada pukul 16.30 WITA.

"Empat bakal pasangan calon itu pada prinsipnya sudah memenuhi persyaratan utama, terutama dukungan partai politik, baik di tingkat pusat maupun kabupaten," kata Taharudin.

Setelah proses pendaftaran, KPU Lombok Timur akan melanjutkan ke tahapan pemeriksaan kondisi kesehatan dari masing-masing bakal calon pasangan. Proses tersebut dilaksanakan di Rumah Sakit Umum Provinsi (RSUP) NTB.

Pemeriksaan kondisi kesehatan dilakukan bekerja sama dengan RSUP NTB, Ikatan Dokter Indonesia (IDI), Badan Narkotika Nasional (BNN), dan Himpunan Psikologi Indonesia (Himpsi).

Proses pemeriksaan akan dimulai pada Kamis (11/1) hingga Sabtu (13/1). Bakal pasangan calon yang pertama diperiksa adalah H Syamsul Lutfi-H Nazamuddin Moestafa. Kemudian pada hari kedua, paket "Ali-Habibi, dan hari terakhir pasangan H Khairul Warisin - H Mahsun Ridwaini.

"Kalau paket `Sukma` sudah melakukan pemeriksaan kesehatan pada 9 Januari 2018," ujar Taharudin. (*)