Mataram (ANTARA) - Pengamat politik dari Universitas Islam Negeri (UIN) Mataram, Dr Ihsan Hamid menilai peluang pasangan calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Mataram Lalu Aria Dharma - Weis Arqurnain atau AQUR untuk menumbangkan petahan di Pilkada Kota Mataram 2024 cukup terbuka.
Ihsan mengatakan, sebelum pendaftaran banyak yang memperkirakan Pilkada Kota Mataram 2024 akan diisi oleh calon tunggal, tetapi ternyata ada lawan yang berani menantang petahana atau incumbent.
"Tapi faktanya tidak, ada lawan serius yang berani muncul melawan incumbent," ujarnya di Mataram, Sabtu.
Baca juga: Paslon Aqur dapat dukungan mak-mak di Pilkada Kota Mataram
Menurutnya, munculnya dua pasangan calon (paslon) dalam Pilkada Kota Mataram, yakni AQUR dan Mohan Roliskana dengan TGH Mujiburahman atau HARUM, memberikan sinyal positif tentang keseimbangan pilihan publik.
Ihsan menekankan bahwa kekuatan incumbent memang tidak bisa dianggap remeh, apalagi masih berpasangan dengan wakil yang sama. Namun, Paslon AQUR juga hadir menunjukkan keyakinan mereka untuk bersaing dan memiliki keyakinan untuk menang.
"Dari situ saja kita bisa melihat bahwa mereka bukan calon boneka, bagi saya, AQUR calon yang memang serius maju untuk ambil bagian dalam memberikan pilihan bagi masyarakat pemilih di kota Mataram dan bertekad menang" ungkapnya.
Meskipun peluang untuk menang sangat terbuka, Ihsan mengingatkan bahwa berbagai variabel harus diperhatikan, seperti penguatan infrastruktur politik, logistik, dan isu-isu yang diangkat selama kampanye.
Baca juga: Aqur beri atensi soal keamanan di Kota Mataram
AQUR, dengan kombinasi pasangan muda dan tua, berpotensi menjadi penantang serius. Menurutnya, kerja keras dalam konsolidasi tim dan pemanfaatan logistik yang memadai akan sangat berpengaruh pada hasil.
"Saya melihat dia paslon (AQUR) tidak menjadi calon boneka, dia sedang mempersiapkan diri untuk betul-betul menjadi lawan tanding sebanding dan berfikir supaya bisa mengalahkan pertahanan.
Saat ini, masyarakat hanya dihadapkan pada dua pilihan, yang membuat pemilih lebih mudah untuk berkonsolidasi. Situasi ini berbeda dari Pilkada sebelumnya yang diikuti oleh empat calon, yang dapat memecah suara.
"Ini pola-pola yang akan memudahkan pemilih di kota Mataram atau peluang-peluang yang bisa juga menguntungkan penantang untuk bisa mengalahkan incumbent," terangnya.
Baca juga: Akur siapkan 500 beasiswa jika terpilih di Pilkada Mataram 2024
Dosen Ilmu Politik ini melihat peluang itu ada, tapi kuncinya, Paslon AQUR ini harus kerja keras disertai dengan logistik yang memadai, kerja Tim yang solid, dan konsolidasi yang massif.
"Munculnya AQUR ini tidak bisa dipandang sebelah mata oleh Mohan, Mohan harus hati-hati dan waspada, bisa saja kelengahan sedikit itu kemudian menyebabkan dia kalah," jelasnya.
Meskipun survei menunjukkan posisi incumbent sedikit lebih unggul, namun Ihsan menegaskan bahwa hasil survei hanyalah alat bantu untuk membaca kecenderungan, bukan jaminan kemenangan.
"Peluang AQUR tetap sama besar, terutama jika mereka dapat bergerak secara efektif dan masif," ucap Ihsan.
Baca juga: Paslon AQUR daftar pilkada 2024 ke KPU Mataram
Ihsan juga menyebutkan dukungan dari partai pengusung seperti PKS, PAN dan PPP yang dapat memperkuat posisi infrastruktur pemenangan AQUR.
"Jika mereka berkolaborasi maksimal, bisa menjadi ancaman serius bagi incumbent untuk ditumbangkan. Pengusung AQUR juga partai yang militan," katanya.
Dengan kondisi yang ada, Ihsan percaya bahwa peluang HARUM untuk dikalahkan sangat terbuka.
"Kita tidak bisa menganggap Pilkada Kota ini sudah selesai sebelum pencoblosan dan hasil perhitungan suara terlihat siapa yang menang dan siapa yang kalah," katanya.
Baca juga: Paslon Aria-Weis siapkan program bangun Mataram dari kampung
Berita Terkait
Nelayan NTB diminta waspadai gelombang tinggi capai 2,5 meter
Kamis, 28 November 2024 12:02
DPRD NTB siap dukung program Gubernur terpilih
Kamis, 28 November 2024 12:00
Hujan berpotensi guyur NTB selama sepekan
Kamis, 28 November 2024 10:42
Kemarin, pelaksanaan Pilkada NTB, pasangan Iqbal-Dinda menang hingga penanganan pascaerupsi Lewotobi
Kamis, 28 November 2024 8:26
Pilkada 2024 NTB, listrik aman: PLN jaga keandalan pasokan energi
Kamis, 28 November 2024 6:38
Pilkada Lombok Tengah berjalan aman
Kamis, 28 November 2024 5:13
Pj Gubernur NTB: Pilkada serentak terpantau kondusif
Rabu, 27 November 2024 21:00
Cagub NTB Zul-Uhel unggul di Lapas Lombok Barat
Rabu, 27 November 2024 20:00