Mantan Kadis ESDM NTB menepis minta uang ke AMG untuk dukung MXGP Samota

id mantan kadis esdm ntb,penyelenggaran mxgp samota 2022,penerimaan uang dari amg,korupsi pt amg,korupsi tambang,MXGP Samota

Mantan Kadis ESDM NTB menepis minta uang ke AMG untuk dukung MXGP Samota

Mantan Kadis ESDM NTB Zainal Abidin membuka pintu pembatas pengunjung sidang usai memberikan kesaksian perkara korupsi tambang PT AMG dengan terdakwa Po Suwandi dan Rinus Adam Wakum di Pengadilan Tipikor pada Pengadilan Negeri Mataram, NTB, Kamis (19/10/2023). ANTARA/Dhimas B.P.

Mataram (ANTARA) - Mantan Kepala Dinas Energi dan Sumber Daya Mineral Nusa Tenggara Barat Zainal Abidin menepis tudingan dalam dakwaan jaksa penuntut umum terkait dengan permintaan uang kepada Kepala Cabang PT Anugrah Mitra Graha (AMG) Rinus Adam Wakum untuk mendukung penyelenggaraan Motocross Grand Prix (MXGP) Samota 2022 di Kabupaten Sumbawa.

"Saudara pernah memerintahkan Trisman meminta uang Rinus untuk mendukung penyelenggaraan MXGP di Sumbawa?" tanya jaksa Ema Muliawati kepada Zainal Abidin yang hadir sebagai saksi sidang korupsi tambang PT AMG dengan terdakwa Po Suwandi dan Rinus Adam Wakum di Pengadilan Tipikor pada Pengadilan Negeri Mataram, Kamis.

"Tidak pernah sama sekali," jawab Zainal Abidin.

"Adakah Rinus serahkan uang dalam amplop yang ditaruh di meja saudara?" tanya kembali Ema.

"Tidak pernah, meja di ruangan kadis itu ada tiga, meja kerja, meja tamu, meja rapat kecil, tidak pernah terima amplop," ujar Zainal.

Hasan Basri yang juga menjadi anggota tim jaksa penuntut umum turut mendalami keterangan Zainal terkait dengan MXGP tersebut.

"Terhadap MXGP, apakah saudara pernah ikut terlibat langsung atau nonton?" tanya Hasan.

"Kami semua kadis ikut terlibat langsung di situ. Akan tetapi, kalau saya sendiri waktu itu ada korsup (koordinasi dan supervisi) KPK di pemprov, saya mendampingi KPK saat itu," ucap Zainal.

Ia menerangkan bahwa Gubernur NTB Zulkieflimansyah saat penyelenggaraan MXGP Samota 2022 mengimbau seluruh kepala organisasi perangkat daerah (OPD) untuk ikut meramaikan ajang balap motor kelas internasional tersebut.