Mataram (ANTARA) - Gubernur Nusa Tenggara Barat Zulkieflimansyah meminta pengurus baru Persatuan Golf Indonesia (PGI) NTB menjaring atlet golf muda untuk mengikuti PON 2028 sehingga dapat menyumbangkan medali bagi daerah ini.
"Pesan khusus kepada pengurus yang baru dikukuhkan, karena tahun 2028 kita akan menjadi tuan rumah PON. Kita tidak boleh hanya menyediakan venue saja. Mudah-mudahan tahun 2028 ada atlet golf NTB yang menyumbangkan medali," kata Zulkieflimansyah pada pengukuhan PGI NTB masa bhakti 2022-2026 di Mataram, Rabu.
Baca juga: Turnamen golf Indonesian Masters 2022 ajang premium Asian Tour
Baca juga: Naraajie melejit bersaing di posisi atas Players Championship
Dia berharap pengurus baru di bawah kepemimpinan Khairul Warisin memasifkan sosialisasi golf ke sekolah-sekolah dan desa-desa untuk menjaring atlet terbaik.
Karena menurut dia, bukan hal mustahil provinsi itu menjadi juara karena potensi anak daerah yang besar. "Saya kira dengan sosialisasi yang intensif, tidak susah mencari atlet golf yang piawai," katanya.
Berita Terkait
Zul-Uhel sebut kampus dengan tambang rakyat harus bersinergi
Jumat, 8 November 2024 23:19
Debat kedua, Tiga Cagub NTB adu gagasan terkait pengembangan pariwisata
Jumat, 8 November 2024 21:12
Eksotisme Pantai Loang Baloq Mataram dongkrak ekonomi daerah
Jumat, 8 November 2024 21:07
Legislator: Program MBG buka peluang pengusaha lokal di NTB
Jumat, 8 November 2024 18:20
Brimob sterilisasi pengamanan di lokasi debat kedua Pilgub NTB
Jumat, 8 November 2024 18:00
TGB minta Cagub Zulkieflimansyah jaga keberagaman di NTB
Jumat, 8 November 2024 16:50
Waspadai ular piton jelang musim hujan di Lombok Tengah
Jumat, 8 November 2024 13:29
Kementan salurkan bantuan benih padi bagi petani di Lombok Tengah
Jumat, 8 November 2024 13:28