Mataram (ANTARA) - Dinas Pariwisata Kota Mataram, Porvinsi Nusa Tenggara Barat, bekerja sama dengan Badan Narkotika Nasional (BNN) setempat untuk melakukan upaya Pencegahan dan Pemberantasan Penyalahgunaan Peredaran Gelap Narkotika (P4GN) terutama di kawasan pariwisata.
Sekretaris Dinas Pariwisata (Dispar) Kota Mataram Leni Oktavia di Mataram, Jumat, mengatakan, kawasan pariwisata yang dimaksudkan tidak hanya di objek wisata, melainkan juga di kawasan hotel, warung, dan restoran.
"Tujuannya, agar pariwisata Mataram bersih dari aktivitas narkoba," katanya.
Terkait dengan itu, untuk memperkuat kerja sama tersebut, Dispar telah melakukan pertemuan dengan BNN pada Jumat (17/2-2023) terkait rencana program pemberdayaan masyarakat anti narkoba dengan melibatkan para pelaku pariwisata.
Pelaku pariwisata yang dimaksudkan antara lain dari pelaku usaha hotel, restoran, rumah makan, dan kelompok sadar wisata (Pokdarwis), agar dapat memahami bagaimana cara melakukan upaya P4GN di di tempat masing-masing.
Misalnya dengan memberikan sosialisasi mengajak masyarakat bagaimana menjaga sekaligus mengawasi di tempat mereka agar bersih dari aktivitas narkoba.
Dengan demikian, ke depan mereka dapat diakomodasi untuk menjadi tim pengawas P4GN di kawasan wisata.
"Sosialisasi diberikan BNN, kita hanya memfasilitasi," katanya.
Hal itu bertujuan untuk mewujudkan pariwisata di Kota Mataram bersih dari narkoba. Apalagi, sebagai ibu kota provinsi Kota Mataram dinilai memiliki potensi tinggi sebagai tempat peredaran dan penggunaan narkoba.
Namun demikian, Leni membantah kerja sama dengan BNN itu dilakukan karena adanya indikasi objek wisata di Mataram menjadi tempat peredaran gelap narkoba.
"Alhamdulillah, hingga saat ini belum ada kasus temuan peredaran narkoba di objek wisata kita. Tapi kita harus tetap antisipasi," demikian Leni Oktavia.
Berita Terkait
Dispar sarankan pekerja revitalisasi Pantai Ampenan Mataram lembur
Minggu, 17 November 2024 15:52
Dispar Mataram wadahi promosi pelaku ekonomi kreatif via Festival Ekraf 2024
Kamis, 14 November 2024 13:10
Jika harga tiket pesawat di NTB turun, kunjungan wisatawan meningkat
Kamis, 7 November 2024 11:39
Dispar: Pembatasan kunjungan bukan solusi atasi krisis air di Gili Trawangan
Jumat, 1 November 2024 18:56
DPRD Bali menggali pengalaman Yogyakarta penanganan wisatawan
Kamis, 31 Oktober 2024 19:01
Pelaku wisata kuliner di Mataram diberi pelatihan agar dapat berinovasi
Senin, 28 Oktober 2024 21:32
Proyeksi nilai pungutan wisman 2025 sudah sesuai situasi
Kamis, 24 Oktober 2024 19:26
Pemkot Mataram dan Kejaksaan edukasi nelayan Pantai Loang Baloq
Kamis, 24 Oktober 2024 15:02