Kota Bima, NTB (ANTARA) - Pemerintah Kota Bima, Provinsi Nusa Tenggara Barat mengajak para aparatur sipil negara (ASN) setempat untuk melakukan refleksi dan penguatan mental spiritual dalam menjalan tugas memberikan pelayanan terhadap masyarakat.
Staf Ahli Bidang Kesra, Kemasyarakatan dan SDM Kota Bima, Suharni, mengatakan kegiatan Imtaq ini merupakan wadah refleksi dan penguatan mental-spiritual bagi seluruh pegawai.
"Melalui pembinaan yang berkesinambungan, kita berharap lahir aparatur yang tidak hanya profesional, tetapi juga berintegritas dan berakhlak mulia," ujarnya kegiatan pembinaan Iman dan Takwa di Masjid M. Nur A. Latif, Kantor Wali Kota Bima, Jumat.
Baca juga: Wali Kota Bima temukan ASN tak masuk kantor di hari pertama pascalebaran
Ia mengatakan selain imtaq, kegiatan tersebut sebagai sarana mempererat silaturahmi antar pegawai.
"Imtaq menjadi ruang pembentukan karakter, meningkatkan kepedulian sosial, sekaligus menumbuhkan semangat kerja yang dilandasi iman dan nilai-nilai spiritual," katanya.
Kegiatan berlangsung di Masjid M. Nur A. Latif, Kantor Wali Kota Bima, diawali dengan yasinan bersama, kemudian dilanjutkan ceramah agama oleh Ustaz Taufikurrahman.
Baca juga: Kejari Bima selidiki kasus kredit fiktif perbankan milik nasabah puluhan ASN
Sementara dalam tausyiahnua, Taufikurrahman mengajak jamaah senantiasa meningkatkan keimanan dan ketakwaan kepada Tuhan Yang Maha Kuasa dalam setiap aktivitas kehidupan, termasuk dalam melaksanakan tugas pemerintahan.
Kegiatan ditutup dengan doa bersama, dengan harapan agar seluruh ASN dan Non ASN lingkup Pemerintah Kota Bima senantiasa diberikan kekuatan dalam mengemban amanah, serta mampu memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat.
Baca juga: Wakil Wali Kota Bima pastikan mutasi dan rotasi ASN terjadi
Baca juga: PJ Wali Kota Bima beri apresiasi OPD berprestasi selama 2024