Mataram (ANTARA) - Kepala Kepolisian Daerah Nusa Tenggara Barat Irjen Polisi Muhammad Iqbal mengajak Badan Narkotika Nasional (BNN) menggelar kegiatan analisa dan evaluasi (anev) bersama terkait peredaran narkotika di wilayah setempat.
Irjen Pol Muhammad Iqbal mengharapkan upaya tersebut sebagai bagian dari komitmen aparat penegak hukum di daerah dalam pemberantasan narkotika.
"Kita sebagai Polri dan BNN merasa gerah ketika ada informasi yang mengatakan bahwa di NTB masih terjadi peredaran narkoba. Informasi ini perlu kita tindak lanjuti dan upayakan agar NTB segera bersih dari narkoba," kata Irjen Pol Muhammad Iqbal dalam siaran persnya yang diterima di Mataram, Rabu.
Hal itu disampaikan Iqbal secara langsung kepada Kepala BNNP NTB Brigjen Pol Gde Sugianyar Dwi Putra dan jajaran dalam kunjungan perdana Kapolda NTB ke Kantor BNNP NTB.
Sinergitas antara BNN dengan POLRI dalam penanganan narkotika memang memiliki peranan yang cukup besar. Karenanya, Iqbal kembali menegaskan, Polda NTB akan mendukung BNNP NTB dalam upaya pemberantasan narkotika di wilayah setempat.
"Kasus narkotika telah ditetapkan oleh pemerintah sebagai kasus ordinary crime sehingga dibutuhkan keseriusan dan kerjasama dalam penanganannya," ujar mantan Kadiv Humas Polri ini.
Senada dengan tujuan Kapolda NTB, Kepala BNNP NTB Sugianyar turut menyampaikan langkah dalam penanganan kasus narkotika di wilayah setempat dengan mengharapkan dukungan personel.
"Dengan adanya dukungan personel dari kepolisian, nantinya bisa menghasilkan kinerja yang maksimal serta hasil yang memuaskan," kata Sugianyar.