RSUD Sumbawa Dibantu Dokter Spesialis RSI Sanglah

id sru

"Lima orang dokter spesialis itu sudah mulai beraktivitas di RSUD Sumbawa Barat sejak pekan lalu"
Mataram, (Antara NTB) - Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Sumbawa Barat mendapat bantuan lima orang dokter spesialis dari Rumah Sakit Internasional (RSI) Sanglah Denpasar, Bali.

Kelima orang dokter spesialis itu saat ini sudah berada di RSUD Sumbawa Barat dan telah mulai memberikan pelayanan kesehatan kepada masyarakat.

Pelaksana tugas (Plt) Direktur RSUD Sumbawa Barat, HM Tuwuh saat dikonformasi di Mataram, Selasa, mengatakan, bantuan lima orang dokter spesialis itu merupakan wujud program kerjasama antara Pemerintah Daerah Sumbawa Barat dengan RSI Sanglah.

Selama ini, RSUD Sumbawa Barat memang kesulitan dokter spesialis yang berimbas pada tidak maksimalnya pelayanan kesehatan kepada masyarakat.

"Lima orang dokter spesialis itu sudah mulai beraktivitas di RSUD Sumbawa Barat sejak pekan lalu," kata Tuwuh.

Lima dokter spesialis tersebut, katanya, merupakan dokter spesialis penyakit dalam, spesialis penyakit anak, spesialis kandungan, spesialis bedah dan spesialis anastesi.

Sesuai "memorandum of understading" (MoU) yang disepakati Pemda Sumbawa Barat dengan RSI Sanglah, jika jumlah dokter spesialis itu dianggap kurang, akan ditambah sesuai kebutuhan.

"Bisa saja dokter yang dikirim ke RSUD Sumbawa Barat setiap tahun akan diroling tergantung kebutuhan. Intinya RSI Sanglah siap memberikan bantuan kepada daerah ini," katany Tuwuh.

Selain bantuan dokter spesialis, RSI Sanglah juga telah memberikan kemudahan bagi dokter yang bertugas di Sumbawa Barat yang hendak menempuh pendidikan lanjutan untuk mengambil predikat dokter spesialis di sejumlah universitas. Seperti Universitas Udayana, Brawijaya atau univesitas lain.

"Kami sudah mengajukan permohonan, namun tergantung universitas mana yang akan dipilih oleh dokter bersangkutan nantinya. Yang jelas untuk dokter dari Sumbawa Barat akan di prioritaskan," tambah Tuwuh. (*)