Jakarta (ANTARA) - Pelatih PSIS Semarang Gilbert Agius mengatakan timnya akan menggunakan masa jeda kompetisi Liga 1 Indonesia 2024/25 sebagai kesempatan untuk mengisi ulang energi.
"Setelah ini break karena FIFA matchday. Pemain rileks, recharge. Setelah ini PSIS akan menjalani game sulit karena harus menjalani tiga laga away berturut-turut," ungkap Agius, dikutip dari laman resmi Liga Indonesia, Sabtu.
Kompetisi Liga 1 Indonesia 2024/25 akan memasuki masa jeda selama kurang lebih satu pekan karena terdapat agenda internasional FIFA Matchday.
Menurut Agius, masa jeda ini perlu dimaksimalkan PSIS Semarang yang selanjutnya akan memainkan tiga laga tandang berturut-turut menghadapi Dewa United, Persib Bandung dan PSM Makassar.
Meskipun begitu, PSIS Semarang mengamankan modal penting setelah pada pekan ketiga ini mampu mengamankan poin penuh setelah mengalahkan PSBS Biak 1-0 di Stadion Moch. Soebroto, Magelang, Jumat.
Mengenai permainan PSIS Semarang pada pertandingan tersebut, pelatih asal Malta tersebut sangat senang dengan penampilan anak-anak asuhnya yang tampil luar biasa.
Selain itu, kemenangan ini juga merupakan hasil sempurna kedua beruntun bagi Mahesa Jenar setelah pada pekan kedua mengalahkan tuan rumah Persis Solo dengan skor 1-0.
"Senang dengan kerja keras pemain, effort pemain tentu juga senang dengan tiga poin yang didapat. Sebelumnya saya sudah katakan jika laga lawan PSBS akan menjadi laga yang sulit," jelas Agius.
Baca juga: Persis Solo benahi kekurangan jelang hadapi Persija
Baca juga: Joao Ferrari menjadi pemain asing keenam perkuat PSIS Semarang
"Saya juga senang dengan karakter pemain yang berjuang hingga akhir. Walau sudah mencetak gol, tapi anak-anak tetap mampu mencetak tiga hingga empat peluang lagi. Selain itu, saat tidak memegang bola, pemain juga melakukan defend dengan bagus. Saya sangat senang," pungkasnya.
Selanjutnya setelah masa jeda kompetisi, PSIS Semarang akan bertandang ke markas Dewa United pada pekan keempat Liga 1 Indonesia di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Rabu (11/9) mendatang.
Berita Terkait
Persebaya Surabaya naik peringkat pertama usai kalahkan PSIS 1-0
Sabtu, 2 November 2024 19:03
CEO PSIS Yoyok Sukawi polisikan suporter Semarang
Kamis, 31 Oktober 2024 19:15
Arema FC fokus jaga tren positif jelang hadapi Persija
Kamis, 24 Oktober 2024 5:48
Lefundes senang Persita Tangerang torehkan dua kemenangan
Minggu, 25 Agustus 2024 5:27
Penyerang PSIS Gali singgung kebersamaan setelah ciptakan gol perdana
Minggu, 25 Agustus 2024 4:38
Persis Solo benahi kekurangan jelang hadapi Persija
Kamis, 22 Agustus 2024 7:00
Barnabas Sobor tegaskan kesiapan hadapi PSIS
Kamis, 22 Agustus 2024 6:49
Joao Ferrari menjadi pemain asing keenam perkuat PSIS Semarang
Selasa, 16 Juli 2024 4:42